PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN LAYANAN KOMITE SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DI SMP NEGERI 3 ULUBONGKA KABUPATEN TOJO UNA-UNA

https://doi.org/10.37476/jbk.v9i4.3194

Authors

  • Saiful Hanapi STIE Nobel Indonesia, Makassar
  • Muhammad Idris STIE Nobel Indonesia, Makassar
  • Muh Said STIE Nobel Indonesia, Makassar

Keywords:

Kepemimpinan Kepala Sekolah, Layanan Komite Sekolah dan Peningkatan Kualitas Pendidikan.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) Untuk mengetahui dan menganalisis kepemimpinan Kepala Sekolah Dan Layanan Komite Sekolah secara parsial terhadap kualitas pendidikan Di SMP Negeri 3 Ulubongka Kabupaten Tojo Una-Una; (2) Untuk mengetahui dan menganalisis kepemimpinan Kepala Sekolah Dan Layanan Komite Sekolah Terhadap secara simultan kualitas pendidikan Di SMP Negeri 3 Ulubongka Kabupaten Tojo Una-Una; (3) Untuk mengetahui dan menganalisis Variabel manakah yang paling dominan berpengaruh terhadap kualitas pendidikan Di SMP Negeri 3 Ulubongka Kabupaten Tojo Una-Una. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif bertujuan untuk menguji teori dengan kenyataan dilapangan melaui pengukuran pengaruh variabel independent terhadap variabel dependen. Sampel penelitian berjumlah 57 orang. Penelitian ini menggunakan sampel jenuh dan analisis regresi linier berganda.Dari hasil analisi data dengan menggunakan SPSS 22 dapat diketahui t test bahwa Kepemimpinan Kepala Sekolah  (X1) 4.173 > t tabel 1.30, sehingga dapat disimpulkan bahwa Kepemimpinan Kepala Sekolah berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kualitas pendidikan. T test layanan komite sekolah (X2) 5.900 > t tabel 1,30, sehingga dapat disimpulkan bahwa layanan komite sekolah berpengaruh positif signifikan pada peningkatan kualitas pendidikan. Perhitungan koefisien determinasinya (R2) diperoleh hasil 0.764 yang artinya bahwa variabel independen (X) sebesar 76,4%, sedangkan 23,6% variabel dependen (Y) dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diteliti.

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Penndektan Praktek. Jakarta: Rineka cipta.
Abdillah, Fadly Dwi. (2013). “Penggunaan Modul Sebagai Upaya Peningkatan. Hasil Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran TIK.
Baedhowi, 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia, Pelita Insani, Semarang.
Depdiknas, (2006). Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta : Depdiknas.
E.Mulyasa. (2007).Standar Kompetensi dan Sertifikasi Guru. Bandung: PT. Remaja. Rosdakarya.
Mulyasa, 2011. Manajemen dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Jakarta : Bumi Aksara.
Robbbins dan Judge, 2007, Perilaku Organisasi, Buku 1 dan 2. Jakarta : Salemba Empat.
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Syafiie, Inu Kencana. 2003. Sistem Administrasi Negara Republik Indonesia. Jakarta : PT. Bumi Aksara.
Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional UU No. 20 Tahun 2003.

Published

2020-11-06

How to Cite

Hanapi, S., Idris, M., & Said, M. (2020). PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN LAYANAN KOMITE SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DI SMP NEGERI 3 ULUBONGKA KABUPATEN TOJO UNA-UNA. Jurnal Bisnis Dan Kewirausahaan, 9(4), 337–343. https://doi.org/10.37476/jbk.v9i4.3194