ANALISIS TINGKAT PENGHASILAN, MOTIVASI, DISIPLIN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PT PERKEBUNAN NUSANTARA III MEDAN

https://doi.org/10.37476/jbk.v13i3.4775

Authors

  • Wirya Dinata Universitas Pembangunan Panca Budi Medan
  • Sri Rahayu Universitas Pembangunan Panca Budi Medan
  • Kholilul Kholik Universitas Pembangunan Panca Budi Medan

Abstract

Kajian ini dilakukan dengan capaian untuk melakukan analisis mengenai pengaruh tingkat penghasilan, motivasi, dan disiplin kerja terhadap produktivitas karyawan pada PT Perkebunan Nusantara III Medan. Sumber daya manusia atau kerap disebut SDM merupakan aset yang mempunyai peranan penting bagi perusahaan, dimana karyawan yang produktif berperan kunci dalam mencapai tujuan perusahaan. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, produktivitas karyawan di PTPN III Medan mengalami penurunan, yang ditunjukkan dengan tingkat produksi yang tidak mencapai target perusahaan. Metode penelitian yang dipergunakan dalam kajian ini adalah kuantitatif, dengan survei sebagai teknik pengumpulan data. Kuesioner disebarkan kepada seluruh karyawan PTPN III Medan sebagai responden, dan sampel diambil secara acak. Himpunan data yang telah terkumpul dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda untuk menelisik lebih lanjut pengaruh masing-masing variabel independen (tingkat penghasilan, motivasi, dan disiplin kerja) terhadap variabel dependen (produktivitas karyawan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat penghasilan, motivasi, dan disiplin kerja secara signifikan mempengaruhi produktivitas karyawan. Tingkat penghasilan yang sesuai, motivasi atau dorongan kerja yang tinggi, dan disiplin kerja yang berkualitas baik terbukti mampu mendulang kenaikan produktivitas karyawan. Berdasarkan hasil tersebut, perusahaan disarankan untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan, memberikan penyuluhan tentang motivasi, dan menegakkan kedisiplinan dalam bekerja untuk meningkatkan produktivitas.

References

Creswell, J. W. (2014). Research Design: Qualitative, Quantitative and Mixed Methods Approaches (4th ed.). Thousand Oaks, CA: Sage.

Djaali, (2020). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Jakarta Timur: PT Bumi Aksara.

Hasibuan, Malayu. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Penerbit Bumi Aksara.

Mangkunegara, A. A. P. (2017). Evaluasi kerja SDM. Tiga Serangkai.

Pawirosumarto, et. al. (2017). Factors Affecting Employee Performance of PT. Kiyokuni Indonesia. International Journal of Lawand Management, Vol. 59 (4)

Romlah, N. S., Sedarmayanti, S., Gunawan, S., & Pradesa, H. A. (2019). Human Resource Development Among Administrative Staff at Faculty of Nursing Science, Padjadjaran University (UNPAD) Bandung. International Journal of Academic Research in Business and Social Sciences, 9(7), 424-436.

Sangkota, M. (2020). Pengaruh Sikap Mental, Lingkungan Kerja Dan Penghasilan Terhadap Produktivitas Karyawan Pt. Unggul Widya Teknologi Lestari Kabupaten Mamuju Utara. Jurnal Ekonomi Trend, 8(2), 87–92.

Siagian, Sondang. P. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: BumiAksara

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sukmasari, H. (2015). “Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, Insentif, Lingkungan Kerja dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Semarang”, Jurnal Tesis Magister Manajemen Program Pasca Sarjana Universitas Dian Nuswantoro Semarang 2011.

Sutrisno, Edy. (2019). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Prenada Penerbit Media Group.

Suwanto, S., Kosasih, K., Nurjaya, N., Sunarsi, D., & Erlangga, H. (2021). Pengaruh Motivasi Dan Pengalaman Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan Pada Happy Restaurant Di Bandung. Jurnal Ekonomi Efektif, 3(4), 546–554.

Published

2024-07-31

How to Cite

Dinata, W., Rahayu, S., & Kholik, K. (2024). ANALISIS TINGKAT PENGHASILAN, MOTIVASI, DISIPLIN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PT PERKEBUNAN NUSANTARA III MEDAN. Jurnal Bisnis Dan Kewirausahaan, 13(3), 369–383. https://doi.org/10.37476/jbk.v13i3.4775